Sorong Papua Barat – Prokontra.online-Bertempat di Gedung Serba Guna (GSG), Prajurit Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) XIV Sorong menerima pembekalan dari Komandan Detasemen III SatKopaska III Mayor Laut (P) Ari Tri Wibowo tentang kesiapan latihan Sea Survival (bertahan hidup di laut) yang akan dilaksanakan selama dua hari, yaitu pada tanggal 8-9 November 2022. Selasa (8/11/2022).
Kegiatan ini menindaklanjuti Perintah Harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono tentang pembangunan Sumber Daya Manusia unggul dan profesional serta tangguh dalam menghadapi segala ancaman.
Tujuan diadakannya latihan Sea Survival yaitu untuk memberikan keterampilan dan meningkatkan kemampuan prajurit Lantamal XIV, dalam bertahan hidup di laut apabila mengalami kedaruratan di daerah operasi maupun kecelakaan kapal di laut, serta membentuk sikap dan mental yang tangguh untuk mampu bertahan hidup, baik perorangan maupun kelompok sampai mendapatkan pertolongan.
Adapun materi yang diberikan pada latihan yaitu Prosedur Sea Survival, Pengenalan peralatan keselamatan di kapal dan penggunaannya, Peran peninggalan di KRI, cara bertahan hidup dan penanganan kondisi darurat, cara menghindari/menyelamtkan diri dari binatang laut yang berbahaya, Tanda/Isyarat pertolongan pada tim SAR dengan tepat dan benar, MOB (Man Over Board), Posisi HELP (Heat Escape Lessening Posture) dan Recovery perahu karet atau Liferaft.
(Tim/Red)