Polres Sorong Kota Melaksanakan Pengawasan Dan Pemantauan Pendistribusian BBM Bersubsidi

Spread the love

Sorong Papua barat – Prokontra.online-Tim gabungan Polres kota yang terlibat untuk melaksanakan kegiatan Pemantauan dan Pengawasan Penggunaan BBM Bersubsidi seperti Solar dan pertalaet Dan Non Subsidi tepatnya di beberapa SPBU yang berada di kota Sorong Papua barat.Kamis (20/10/2022).

Dilokasi tersebut, tim gabungan polres Sorong kota yang terdiri dari sat Reskrim ,sat lantas serta Sabhara polres Sorong kota melakukan pengecekan dan pemantauan terhadap beberapa kendaraan seperti truk dan beberapa kendaraan lain di beberapa SPBU yang berada di kota Sorong, yang diketahui sampai saat ini masih terlihat antrian panjang pada pengisian BBM Subsidi Jenis Solar dan pertalaet sehingga tidak ditemukan adanya kendaraan mobil yang mengisi BBM berulang – ulang ataupun menggunakan tangki modif.

Pada kesempatan tersebut juga Tim pemantauan BBM polres Sorong kota yang di pimpin oleh kasat Reskrim dan kasat lantas polres Sorong kota menghimbau kepada masyarakat agar selalu tertib dalam mengisi BBM serta tidak memanfaatkan BBM yang bersubsidi untuk di jual secara industri.kemudian agar dapat mentaati aturan pemerintah agar tidak mengisi kendaraan yang menggunakan tangki Modif serta tidak mengisi berulang ulang dan tidak menerima pengisian BBM dengan menggunakan jerigen dan apabila ada kejadian atau hambatan agar segera dapat melapor ke pos polisi terdekat.

Setelah itu tim gabungan dari polres Sorong kota melakukan pengecekan dan pemantauan di beberapa SPBU dan belum ditemukan adanya kelangkaan BBM Jenis Solar serta belum ditemukan adanya pelaku yang melakukan penimbunan BBM jenis Solar untuk dijual belikan diluar Kota sorong.

“Tim Terpadu pemantauan dan pengawasan BBM di Kota sorong melakuka himbauan guna antisipasi hal – hal yang tidak diinginkan. Kegiatan Satgas BBM tersebut merupakan tindak lanjut terkait antisipasi adanya penyelewengan BBM bersubsidi yang ada diwilayah Kota sorong Papua barat”imbuhnya.

Selama giat berlangsung Tim terpadu menemukan tiga unit kendaraan truk yang tidak dilengkapi dengan STNK dan TNKB asli yang menjadi syarat pada pengisian BBM bersubsidi sehingga mobil truk tersebut langsung di amankan di kantor satlantas polres Sorong kota guna proses lanjut beruba penilangan,”tuturnya”.

(Tim/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Open chat
Selamat Datang di Prokontra.online